Kamis , 18 April 2024
Home / NEWS / Gubernur Midji Sampaikan KUA-PPAS 2021

Gubernur Midji Sampaikan KUA-PPAS 2021

KALIMANTAN TODAY, PONTIANAK – Gubernur Kalbar, Sutarmidji menyampaikan Nota Penjelasan terhadap Kebijakan Umum Anggaran-Prioritas Plafon Anggaran Sementara (KUA-PPAS) APBD 2021 kepada DPRD Provinsi Kalbar.

“KUA-PPAS APBD Tahun Anggaran 2021 ini berisikan kondisi ekonomi makro, asumsi penyusunan APBD serta kebijakan mengenai pendapatan dan belanja daerah,” kata Sutarmidji.

Midji -sapaan Sutarmidji- menyampaikan KUA-PPAS APBD 2021 tersebut dalam Paripurna yang dipimpin Ketua DPRD Provinsi Kalbar, M Kebing L di Balairungsari DPRD Provinsi Kalbar, Senin (03/08/2020).

Dalam kesempatan tersebut, Pimpinan Sidang M Kebing L mengatakan, penyerahan KUA-PPAS ini merupakan awal pembahasan RAPBD Tahun Anggaran 20201.

“Setelah menerima dari saudara Gubernur, kami akan menyerahkan KUA-PPAS APBD 2021 ini kepada Anggota DPRD Kalbar untuk dibahas lebih lanjut,” pungkas Kebing.(dik)

Tentang Kalimantan Today

Cek Juga

Bupati Kapuas Hulu Sebut Bangga Jadi Tuan Rumah MTQ Tingkat Provinsi Kalbar Tahun 2025

  KALIMANTAN TODAY, KAPUAS HULU – Kabupaten Kapuas Hulu akan menjadi tuan rumah pada ajang …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *