KALIMANTAN TODAY, SANGGAU. Dinas Lingkungan Hidup (LH) Kabupaten Sanggau bakal mengambil langkah guna menyelesaikan persoalan tumpukan sampah di pasar sayur Sosok, Kabupaten Sanggau.
Besok (Selasa 7/1/2020). Untuk mem-backup lima tenaga kebersihhan dan 1 unit dump truk yang ada di Kecamatan Tayan Hulu
Tak mau kondisi tersebut menjadi pemandangan tak sedap, Kadis LH Sanggau, Didit Richardi berjanji mengirimkan bantuan berupa dua unit dump truk dan 12 personel kebersihan.
“Besok (Selasa 7/1/2020). Untuk mem-backup lima tenaga kebersihhan dan 1 unit dump truk yang ada di Kecamatan Tayan Hulu,” katanya via WhatsApp, Senin (6/1/2020)
Tumpukan sampah di Pasar Sayur Sosok, Kecamatan Tayan Hulu memang mulai dikeluhkan para pengunjung pasar. Bahkan, tumpukan sampah tersebut meluber sampai ke badan jalan utama pasar itu.
BACA: Sampah Menumpuk di Pasar Sayur Sosok
“Dari sejak Natal kemarin, sampah di sini sudah menumpuk. Kita sebagai pembeli tentu merasa tidak nyaman. Karena selain menimbulkan bau tak sedap, tumpukan sampah itu membuat pasar terlihat kumuh,” kata Neli, salah seorang pembeli, Minggu (5/1).
Harusnya, kata dia, pasar sayur yang menyediakan makanan untuk masyarakat bersih dari tumpukan sampah seperti sekarang ini.
“Pasar harusnya nyaman untuk dikunjungi masyatakat dan bebas dari sampah yang menggangu kenyamana dan kesehatan masyarakat,” ucap Neli. (Ram)