Jumat , 22 November 2024
Home / BENGKAYANG / Desa Bukit Serayan Butuh Jaringan Telekomunikasi Internet

Desa Bukit Serayan Butuh Jaringan Telekomunikasi Internet

9E913BE0-271F-4B4F-A01A-25E6D2CC5AD8

KALIMANTAN TODAY, BENGKAYANG – Seiring perkembangan dan kemajuan zaman dibutuhkan sarana informasi teknologi berbasis multi media guna menunjang kegiatan sosial-ekonomi masyarakat Penggunaan sarana informasi teknologi (IT).

Pembangunan prasarana didesa sangat lah penting untuk menunjang potensi didesa seperti jaringan komunikasi dan internet , di desa sangat lah sulit untuk berkomunikasi tanpa ada jaringan telekomunikasi.

Hal itu yang disampaikan oleh Kepala Desa Bukit Serayan, Kecamatan Samalantan, kabupaten Bengkayang Resmi (46), di sela acara Meeting Stakeholder yang di selenggarakan oleh Dinas Perpustakaan Dan Kearsipan baru-baru ini.

“Karena jaringan telekomunikasi masih tidak stabil dan bahkan dibeberapa tempat sama sekali tidak ada jaringan telekomunikasi jadi keberadaannya sangatlah penting untuk menunjang kebutuhan masyarakat untuk mempermudah dalam berkomunikasi,” ujarnya.

Terima kata Resmi, di sekitar lokasi Kantor Desa Bukit Serayan di Dusun Nyandung sangat sulit untuk mengakses internet sehingga terkendali dalam memperoleh informasi cepat ataupun mendukung kegiatan perkantoran karena semua warga Desa Bukit Serayan bisa menyerap berita atau informasi dengan lebih mudah dan cepat jika ada jaringan telekomunikasi internet.

“Pendeknya, semua aspek dalam kehidupan bisa diakses melalui internet. Bahkan warga bisa sharing dan berbagi informasi dengan warga di tempat lain di berbagai daerah bahkan belahan dunia,” terang Resmi.

Media Komunikasi saat ini sangat penting seperti melalui sarana chatting telegram, Instagram, email, yahoo, messenger, facebook, twitter, dan lainnya.

Saat ini di Desa Bukit Serayan sangatlah sulit untuk berkomunikasi karena jaringan masih H+ atau 3G dan masih sulit untuk berkomunikasi dengan orang lain ,andai saja jaringan sudah 4G maka secara otomatis akan menambah cepatnya pelayanan di Desa.

“Apalagi saat ini seluruh kegiatan Desa harus dilakukan dengan IT dan serba Online, maka dengan kendala ini kami selaku Kepala Desa berharap agar Pemerintah Daerah bisa segera mencarikan jalan keluar adanya permasalahan jaringan Internet,” ucapnya.

Pasti dengan adanya jaringan internet untuk berkomunikasi bisa lebih mudah dan lebih gampang untuk mengakses Informasi, sehingga masyarakat di Desa Bukit Serayan berharap jaringan telekomunikasi didesa cepat dibangun, dan melalui kegiatan Meeting Stakeholder yang melibatkan semua pihak terkait. ” harapan kami permasalahan yang dibadapi mengenai jaringan internet segera respon ada Solusi,” pungkasnya.(Titi).

Tentang Kalimantan Today

Cek Juga

100-an Peserta Ikuti Kampanye Gerakan Masyarakat Hidup Sehat di Kecamatan Beduai 

KALIMANTANTODAY, SANGGAU. Dinas Kesehatan (Dinkes) Kabupaten Sanggau kembali menggelar Kampanye Gerakan Masyarakat Hidup Sehat (Germas). …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *