KALIMANTAN TODAY, PONTIANAK – Setelah sukses menjabat pada periode sebelumnya, Angeline Fremalco kini kembali dilantik sebagai Anggota DPRD Provinsi Kalbar untuk periode 2024-2029. Ini menandai periode kedua baginya untuk terus melanjutkan perjuangan politiknya dalam mengawal kepentingan masyarakat.
“Ini adalah periode saya yang kedua, tentunya akan lebih berat lagi karena kepercayaan masyarakat kepada saya semakin bertambah. Tentu ini menjadi tanggung jawab yang besar yang harus saya emban dan laksanakan dengan penuh tanggung jawab,” ungkap Angeline, Senin (30/09/2024).
Keberhasilan Angeline Fremalco meraih kursi di DPRD Kalbar untuk kedua kalinya adalah bukti nyata bahwa masyarakat Kalbar khususnya Kabupaten Landak masih menaruh harapan besar padanya.
“Tentunya kinerja saya lima tahun kedepan akan saya upayakan semaksimal mungkin bekerja dan menyerap aspirasi masyarakat turun kelapangan melaksanakan fungsi dan tugas DPRD bekerja sama dengan eksekutif, “ tutur Angeline.
Sebanyak 65 anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah(DPRD) Kalbar periode 2024-2029 diambil sumpah atau janji jabatannya dalam Rapat Paripurna DPRD Provinsi Kalbar pada hari Senin (30/09/2024).
Dari 65 Anggota DPRD Kalbar dengan sebaran 8 daerah pemilihan (dapil) Kalbar tersebut, PDIP menjadi partai pemenang dengan perolehan 13 kursi, disusul partai NasDem dengan 10 kursi. (luk)