Jumat , 22 November 2024
Home / HEADLINE NEWS / Politisi PDIP Sindir Gibran Soal Sebut Asam Sulfat untuk Ibu Hamil

Politisi PDIP Sindir Gibran Soal Sebut Asam Sulfat untuk Ibu Hamil

Anggota Komisi II DPR RI Cornelis. (dok)

 

KALIMANTAN TODAY, PONTIANAK- Anggota Komisi II DPR RI dari PDI Perjuangan Cornelis mengomentari kesalahan pernyataan yang diucapkan calon wakil presiden nomor urut 2 Gibran Rakabuming Raka terkait kebutuhan asam sulfat bagi ibu hamil untuk mencegah stunting.

“Asam sulfat itu kita’ (kalian) mau tahu adalah air aki, siapa yang mau minum air aki supaya tidak stunting?,” sindir Cornelis saat memberikan sambutan di acara internal Perkumpulan Sosial Keluarga Sengah Temila (PERKESTA) di Pontianak belum lama ini.

Asam sulfat merupakan cairan yang terkadung didalam air aki atau H2SO4 merupakan subtansi kimia yang berbahaya dan dapat berakibat fatal bagi jaringan tubuh.

Menurut Cornelis perlunya kehati-hatian ketika berbicara terlebih saat terlibat di kontestasi Pemilu 2024.

Mantan Gubernur Kalbar ke 10 ini  berpesan agar masyarakat dapat memilih pemimpin menggunakan akal sehat.

“Memilih pemimpin negara itu harus betul-betul menggunakan akal sehat,” ungkapnya.

Sebelumnya telah beredar potongan video di media sosial menunjukkan Gibran mengatakan pemenuhan asam sulfat dan yodium untuk ibu hamil.

Pernyataan tersebut disampaikan Gibran dalam suatu forum diskusi. Putra Presiden Joko Widodo telah meminta maaf dan mengakui pernyatannya keliru yang tepat adalah asam folat. (Lukas)

Tentang Kalimantan Today

Cek Juga

Dinkes Akui Prevalensi Stunting di Sanggau Fluktuatif, Ini Penyebabnya

    KALIMANTANTODAY, SANGGAU. Pemda Sanggau terus berupaya  menekan dan mengatasi stunting. Hanya saja, hingga …