Senin , 25 November 2024
Home / BENGKAYANG / Wabup Rizal Dampingi Sestama BNPP RI Tinjau PLBN Jagoi Babang

Wabup Rizal Dampingi Sestama BNPP RI Tinjau PLBN Jagoi Babang

FOTO – Wakil Bupati Bengkayang Syamsul Rizal

 

KALIMANTAN TODAY, BENGKAYANG – Sekretaris Utama Badan Nasional Pengelola Perbatasan (BNPP) RI bersama sejumlah staff melakukan kunjungan kerja ke PLBN Jagoi Babang, Kabupaten Bengkayang, kemarin.

Kedatangan Sestama BNPP tersebut dilakukan untuk melakukan pengecekan persiapan operasional PLBN yang rencananya akan diresmikan langsung Presiden Joko Widodo tersebut.

Disela-sela kunjungannya, rombongan Sestama BNPP turut didampingi oleh Wakil Bupati Bengkayang Syamsul Rizal, Kepala Badan Pengelola Perbatasan Daerah (BPPD) Lorensius, Kasatker PPP BPPW Irawanto, Ka BPPW Kalbar Deva Kurniawan S, Kabid Monev BPPD Heribertus Sarto, Analis SDM Aparatur BNPP Amsani, Perencana Muda TASBARA BNPP Misdow Jerry, Camat Jagoi Babang Saidin, Kapolsek Jagoi Babang AKP Dhanie, Wadan Pamtas Yonif 654 Kapten Inf.Agus DP, Danramil 09/Jgb Pelda Katirin, Ka Balai PPW Kalbar, Engineering Wika Gedung Adi Utomo, dan beberapa undangan lain.

Dalam kunjungan kerja Sestama BNPP di wilayah perbatasan Jagoi Babang kali ini, Wakil Bupati Bengkayang, Syamsul Rizal turut memaparkan tentang progres pembangunan PLBN Jagoi Babang yang sudah mencapai 90 persen. Rizal uga mengapresiasi semua pihak yang terlibat dalam pembangunan PLBN Jagoi Babang sejauh ini.

“Meski begitu, masih ada kekurangan yang harus diperhatikan, terutama perihal daerah penyangga,” kata Wabup Rizal.

Daerah penyangga yang dimaksud ini, sambungnya, adalah kecamatan yang ada disekitar PLBN Jagoi Babang. Seperti misalnya Kecamatan Siding dan Kecamatan Seluas.

“Berkaitan dengan itu, kami mohon bantuan khusus untuk PLBN Jagoi Babang, terutama untuk pengembangan daerah penyangga, seperti kecamatan seluas dan Siding,” ujarnya.

Hal itu dilontarkan Rizal, mengacu dengan kondisi geografis Kabupaten Bengkayang yang berbatasan langsung dengan Malaysia.

“Sebagai garda terdepan, Kabupaten Bengkayang mengharapkan adanya dukungan pemerintah pusat untuk memperhatikan wilayah penyangga,” ujarnya.

“Tentunya ini perlu kita lakukab demi menjaga nama baik bangsa dimata internasional”, tambahnya.

Menanggapi hal itu, Sestama BNPP, Restuardy Daud memastikan bakal mendukung untuk pembangunan daerah penyangga di sekitar Kecamatan Jagoi Babang, serta daerah penyangga disekitar Kabupaten Bengkayang, seperti Kabupaten Sambas dan Kabupaten Landak.

“Seperti kita ketahui bahwa PLBN Jagoi Babang ini sebagai pemicu pengembangan pusat ekonomi baru, maka daripada itu diharapkan kedepannya ada desain pengembangan daerah perbatasan dan daerah penyangga,” tegasnya.

“Ini akan kita lakukan dengan tujuan untuk meningkatkan perekonomian masyarakat,” pungkasnya. (Titi).

Tentang Kalimantan Today

Cek Juga

Tak Netral, Panwascam Tayan Hilir Rekomendasikan 2 KPPS di Desa Melugai Diberhentikan 

  KALIMANTANTODAY, SANGGAU.  Panitia Pengawas Kecamatan (Panwascam) Pemilihan tahun 2024 Tayan Hilir, Kabupaten Sanggau resmi …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *