Sabtu , 23 November 2024
Home / RAGAM BERITA / Anggota Koramil Balai Sosialisasikan Protokol Kesehatan

Anggota Koramil Balai Sosialisasikan Protokol Kesehatan

Foto—Serda Heri lakukan Sosialisasi di tengah-tengah masyarakat, Selasa (1/6/2021)–ist

 

KALIMANTAN TODAY, SANGGAU. Babinsa Koramil 1204-10/Balai, Serda Heri tidak henti-hentinya melakukan kegiatan sosial di tengah-tengah masyarakat, Serta mengecek PPKM Mikro di Dusun Telabang, Desa Telabang Mangkit, Desa Semoncol, Kecamatan Balai, Sanggau, Selasa (01/06/21).

“Apalagi saat sekarang ini, masih ada wabah Covid-19. Hal itu tidak mengurangi semangat Babinsa untuk memberikan himbauan kepada masyarakat,” kata Serda Heri.

“Penegakan disiplin dihimbau kepada warga masyarakat binaan Desa Semoncol untuk menjaga jarak, memakai masker dan sering mencuci tangan dengan sabun menggunakan air mengalir, Jagan keluar rumah jika tidak ada kepentingan, olahraga,” ujar Serda Heri.

“Selain itu yang lebih utama marilah kita senantiasa mendekatkan diri dengan Sang Pencipta serta banyak berdoa agar penyebaran Virus corona yang saat ini meresahkan masyarakat cepat mereda,” pungkasnya. (*)

Tentang Kalimantan Today

Cek Juga

Ginting: Jasa Pelayanan Bisa Dibayarkan Tiap Bulan, Asal….

  KALIMANTANTODAY, SANGGAU. Persoalan keterlambatan pembayaran jasa pelayanan medis yang berujung pada aksi demo tenaga …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *