KALIMANTAN TODAY, PONTIANAK – Untuk memudahkan siswa belajar secara daring, Pemerintah Kota (Pemkot) Pontianak melalui Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Kota Pontianak meluncurkan Program Guru Mengajar di TV dan pengenalan media pembelajaran Good Edu di Pontive Center, Senin (20/7).
Wali Kota Pontianak Edi Rusdi Kamtono mengapresiasi diluncurkannya program ini untuk membantu para siswa belajar dari rumah selama masa pandemi Covid-19. Program Good Edu merupakan bahan ajar yang disampaikan oleh para guru dan bisa disaksikan oleh para siswa melalui siaran Ed TV. “Siswa belajar dari rumah masing-masing melalui program siaran di Ed TV,” ujarnya usai acara peluncuran, Senin (20/7).
Melalui Ed TV, keaktifan siswa yang mengikuti program belajar jarak jauh termasuk efektifitasnya bisa terukur dan dianalisis. “Kita akan terus melakukan evaluasi pembelajaran sistem ini,” sebutnya.
Edi menilai program tersebut penerapannya sudah cukup baik, namun masih ada kendala teknis seperti jaringan atau cakupan siaran dan penguasaan IT. Ia berharap terus dilakukan perbaikan dan peningkatan kualitas program tersebut sehingga siswa lebih mudah dalam memahami materi yang disampaikan. “Siswa menjadi terbiasa untuk belajar secara daring,” tuturnya.
Era Industri 4.0 ini, mengharuskan siapapun menguasai IT, terlebih di tengah pandemi Covid-19. Oleh sebab itu, Edi berharap para guru terus meningkatkan kompetensi dan kapasitasnya. “Bagaimana supaya pembelajaran bisa berjalan efektif,” ungkapnya.
Kepala Disdkbud Kota Pontianak Syahdan Lazis memaparkan, pembelajaran melalui siaran Ed TV ini menjadi solusi bagi guru untuk menyampaikan materi tanpa harus tatap muka dengan murid-muridnya. Program Good Edu ini disiarkan di Ed TV setiap Senin hingga Jumat mulai pukul 08.30 – 10.30. “Selain di Ed TV, program itu juga bisa diakses melalui Channel Youtube Edukasi TV Pontianak,” terangnya.
Materi pembelajaran yang disiarkan Ed TV merupakan video pembelajaran yang dibuat oleh para guru melalui proses produksi di Studio Ed TV yang ada di Disdikbud Kota Pontianak. Ia mengajak seluruh guru mulai jenjang PAUD/TK, SD hingga SMP ikut berpartisipasi dalam mensukseskan program belajar secara daring ini. “Ini merupakan sebuah upaya untuk memberikan bahan ajar kepada murid di tengah pandemi Covid-19,” pungkasnya. ( jim/prokopim )