Kamis , 21 November 2024
Home / HEADLINE NEWS / Cornelis Tegaskan Lasarus Calon Gubernur Kalbar di Pilkada 2024

Cornelis Tegaskan Lasarus Calon Gubernur Kalbar di Pilkada 2024

 

Anggota Komisi II DPR RI Cornelis. (ist)

 

KALIMANTAN TODAY, PONTIANAK – Rumor mengenai mundurnya Lasarus dari kontestasi Pilgub Kalbar 2024 yang beredar di media sosial dibantah oleh Tim pemenangan Pilkada 2024 PDI Perjuangan Wilayah Kalbar Cornelis.

Cornelis tegaskan Lasarus yang juga Ketua DPD PDIP Kalbar dipastikan akan terus didukung penuh sebagai calon gubernur dalam Pilgub Kalbar 2024.

“Jadi hanya satu calon gubernur, pak Lasarus. Calon bupati Landak Karolin. Tidak ada yang pindah sana pindah sini. Kalaupun muncul di media sosial, itu orang ngarang jak, mengadu domba kami dengan pak ketua,” ungkap Cornelis di Pontianak, Sabtu (20/07/2024).

Cornelis yang ditugaskan DPP PDIP untuk bertanggung jawab dalam pemilihan kepala daerah di provinsi Kalbar mengatakan rumor mundurnya Lasarus sebagai calon Gubernur Kalbar kemudian PDIP mengusung Ria Norsan dan Karolin Margret Natasa tersebut tidak benar dan harus diluruskannya.

“Tidak mungkin PDI Perjuangan itu membuat dua keputusan, Jadi ndak mungkin Karolin jadi wakil Ria Norsan” tutup Cornelis. (Lukas)

Tentang Kalimantan Today

Cek Juga

Nakes Wajib Tangani Pasien Gawat Darurat, Junaidi: Administrasi Tak Bisa Diabaikan 

  KALIMANTANTODAY, SANGGAU. Pasien gawat darurat wajib mendapat penaganan tenaga kesehatan ketika di pusat pelayanan …