Jumat , 22 November 2024
Home / NEWS / Didukung PKB Maju Calon Bupati Sanggau, Jumadi: Semoga Kami Berjodoh

Didukung PKB Maju Calon Bupati Sanggau, Jumadi: Semoga Kami Berjodoh

Foto—Sekretaris DPC PDI Perjuangan Kabupaten Sanggau mengembalikan berkas pendaftaran yang diterima langsung Ketua DPC PKB, Utin Sri Ayu Supadmi, Sabtu (11/05/2024) di Sekretariat DPC PKB—Kiram Akbar

 

KALIMANTANTODAY, SANGGAU. Sekretaris DPC PDI Perjuangan Kabupaten Sanggau, Jumadi mengembalikan berkas formulir pendaftaran calon kepala daerah (Cakada) ke DPC Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Kabupaten Sanggau, Sabtu (11/05/2024) sekitar pukul 10.30.

Kedatangan Jumadi beserta rombongan ke Sekretariat DPC PKB Kabupaten Sanggau diterima langsung Ketua DPC PKB Kabupaten Sanggau, Utin Sri Ayu Supadmi dan Sekretaris DPC PKB Sanggau, Abang Indra.

“Hari ini saya mengembalikan formulir pendaftaran calon kepala dan wakil kepala daerah di PKB. Harapan saya, saya di PDI Perjuangan, kami pernah bersama-sama PKB untuk membangun kerja sama tingkat pusat. Semoga kali ini kami jodoh, bisa bersama-sama kembali di 2024 ini, untuk memajukan Sanggau yang lebih baik lagi,” kata Jumadi.

Jumadi mengaku siap jika PKB akhirnya mendukung dirinya maju sebagai Calon Bupati Sanggau periode 2024-2029. Isyarat tersebut juga terlihat perbincangan antara dirinya dan Utin Sri Ayu Supadmi.

Selaku Ketua DPC, Utin Sri Ayu Supadmi tak membantah jika PKB mendukung Jumadi sebagai Calon Bupati Sanggau periode 2024-2029. Mengingat Jumadi sudah sangat berpengalaman di pemerintahan, terutama lembaga legislatif.

“PKB siap mendukung Pak Jumadi jika nanti PKB memutuskan beliau sebagai Calon Bupati Sanggau periode 2024-2029,” ujar Utin Sri Ayu Supadmi. (Ram)

Tentang Redaksi

Cek Juga

Dinkes Akui Prevalensi Stunting di Sanggau Fluktuatif, Ini Penyebabnya

    KALIMANTANTODAY, SANGGAU. Pemda Sanggau terus berupaya  menekan dan mengatasi stunting. Hanya saja, hingga …