KALIMANTAN TODAY, KAPUAS HULU – Bupati Kapuas Hulu Fransiskus Diaan meninjau beberapa ruas pembangunan jalan dan jembatan yang telah dikerjakan menggunakan anggaran tahun 2022,Sabtu (18/2/23).
Pada saat peninjauan, Bupati Kapuas Hulu Fransiskus Diaan menyampaikan bahwa dirinya dan rombongan telah meninjau beberapa titik ruas jalan dan jembatan yang dibangun dengan menggunakan anggaran tahun 2022.
“Adapun ruas jalan dan jembatan yang kami tinjau yakni pembangunan tebing di Desa Ingko’ Tambe, meninjau hasil pekerjaan jalan Nanga Erak – Nanga Raun kecamantan Putussibau Selatan/Kecamatan Kalis, meninjau ruas jalan Dusun Nanga Arong – Desa Tapang Da’an dan terakhir ruas jalan slSimpang Sayut menuju Desa Tapang Da’an,” kata Bupati.
Bupati disapa Sis ini bersyukur karena ruas jalan yang telah dibangun dikerjakan dengan baik dan tepat waktu.
“Kita bersyukur pada saat ini ruas jalan tersebut sudah sangat nyaman untuk dilalui. Mudah – mudahan dengan pembangunan jalan yang telah kita lakukan di tahun 2022 kemarin dapat mempermudah akses perekonomian, kesehatan, pendidikan dan lain sebagainya bagi masyarakat setempat, ” tutup Bupati. (Dul)