Sabtu , 23 November 2024
Home / NEWS / 1.500 Dosis Vaksin PMK Tahap II Bakal Disalurkan ke Lima Kecamatan

1.500 Dosis Vaksin PMK Tahap II Bakal Disalurkan ke Lima Kecamatan

Foto—Disbunak ketika menerima 1.500 vaksin tahap II dari Kementerian Pertanian.

 

KALIMANTAN TODAY, SANGGAU. Dinas Perkebunan dan Peternakan (Disbunak) kembali menerima bantuan 1.500 dosis vaksin Penyakit Mulut dan Kuku (PMK). Vaksin tahap II yang disalurkan Kementerian Pertanian Republik Indonesia rencananya akan disalurkan ke lima kecamatan di Bumi Daranante.

“Kita sudah merencanakan wilayah mana saja vaksin ini kita salurkan,” kata Kepala bidang peternakan dan kesehatan hewan, Dadan Sumarna, Rabu (27/07/2022).

Dadan menyebut, sejumlah wilayah dimaksud adalah Kecamatan Batang Tarang 100 dosis tahap I yang dilaksanakan pada 27 Juli 2022, Kecamatan Mukok 800 dosis tahap II yang dijadwalkan awal Agustus, Kecamatan Kembayan 100 dosis tahap I Agustus, Kecamatan Sekayam 200 dosis tahap I Agustus dan terakhir Kecamatan Kapuas dengan 100 dosis tahap I yang juga dijadwalkan Agustus

Dadan mengatakan, vaksin tersebut nantinya akan disuntikan kepada ternak yang sehat. Sementara sapi yang sudah terjangkit PMK yang kemudian dirawat dengan baik, kata Dadan, biasanya imunya terbentuk secara alamiah.

“Ternak yang sudah tertular tidak akan kita berikan vaksin, jadi hanya yang sehat saja kita berikan untuk meningkatkan imunnya,” katanya

Dadan memastikan hingga hari ini belum ditemukan lagi kasus PMK di Kabupaten Sanggau.

“Saya mengimbau seluruh warga kita yang memiliki ternak, jika menemukan hewan ternaknya sakit seperti ciri-ciri PMK segera melapor ke kami agar secepatnya bisa kita tangani,” harapnya. (Ram)

Tentang Kalimantan Today

Cek Juga

Desa ODF di Kabupaten Sanggau Bertambah Jadi 13, Tertinggi di Kembayan

  KALIMANTANTODAY, SANGGAU. Berlahan tapi pasti, jumlah desa Open Defecation Free (ODF) atau yang sudah …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *