Sabtu , 23 November 2024
Home / NEWS / Bupati Sanggau Ajak Masyarakat Tingkatkan Konsumsi Ikan

Bupati Sanggau Ajak Masyarakat Tingkatkan Konsumsi Ikan

Foto—Bupati Sanggau, Paolus Hadi menyerahkan piagam penghargaan kepada Ketua Forikan Kabupaten Sanggau, Arita Apolina, Selasa (21/06/2022)—ist

 

KALIMANTAN TODAY, SANGGAU. Bupati Sanggau, Paolus Hadi melantik pengurus Forum Peningkatan Konsumsi Ikan (Forikan) Kabupaten Sanggau periode 2022-2025. Arita Apolina kembali dipercaya memimpin organisasi ini selama tiga tahun kedepan.

Pada pelantikan itu, Bupati Sanggau ini mendorong seluruh pengurus Forikan agar merancang program-program inovatif untuk meningkatkan konsumsi ikan masyarakat.

“Ayo Ibu ketua, jajaran pengurus yang ada di kabupaten dan kecamatan, mari kita semua bekerja sama, usahakan peningkatan konsumsi ikan karena angka konsumsi ikan kita masih terbilang rendah,” ajak Paolus Hadi dalam keterangannya, Selasa (21/06/2022).

Ia mengatakan, peningkatan konsumsi ikan penting dilakukan sebagai upaya mendorong penurunan angka stunting di Kabupaten Sanggau. Sebab menurutnya, konsumsi ikan secara rutin dapat memenuhi kebutuhan protein hewani yang dibutuhkan tubuh.

“Kenapa hal ini penting? Karena dengan konsumsi ikan yang rutin dapat memenuhi kebutuhan protein, ini bagus untuk mencegah masalah stunting, apalagi mulai dari anak-anak sudah terpenuhi kebutuhan gizinya. Ya, selain ikan kita kasih juga telur, buah, vitamin dan lainnya untuk tumbuh kembang anak biar tidak stunting,” ujarnya.

Terkait upaya peningkatan konsumsi ikan, Ketua Forikan Sanggau, Arita Apolina menyatakan siap mendorong masyarakat agar lebih banyak mengkonsumi ikan melalui program kerja organisasinya secara berjenjang.

“Saya minta agar pengurus Forikan Kecamatan untuk dapat menjalin hubungan atau berkoordinasi dengan pengurus Forikan di Kabupaten agar program-program dapat terlaksana secara berjenjang tentunya dapat bekerjasama juga dengan dinas terkait,” kata Arita.

“Kita sama-sama melakukan Gerakan Memasyarakatkan Makan Ikan (Gemarikan) di tingkat kecamatan, mungkin dari keluarga kita dulu, ini untuk meningkatkan promosi makanan yang berbahan dasar atau olahan dari ikan,” pungkasnya. (Ram)

Tentang Kalimantan Today

Cek Juga

Desa ODF di Kabupaten Sanggau Bertambah Jadi 13, Tertinggi di Kembayan

  KALIMANTANTODAY, SANGGAU. Berlahan tapi pasti, jumlah desa Open Defecation Free (ODF) atau yang sudah …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *