Jumat , 22 November 2024
Home / NEWS / Penyelam Israel Temukan Pedang Tentara Salib Berusia 900 Tahun

Penyelam Israel Temukan Pedang Tentara Salib Berusia 900 Tahun

Kondiisi pedang yang diduga berusia 900 tahun milik Tentara Salib. REUTERS/Ronen Zvulun

 

KALIMANTAN TODAY – Israel pada Selasa (19/10) menunjukkan pedang berusia 900 tahun yang diyakini milik seorang tentara salib. Seorang penyelam scuba menemukan pedang itu di lepas pantai Mediterania.

Otoritas Barang Antik Israel (IAA) mengatakan penyelam Shlomi Katzin menemukan pedang besi yang sekarang diselimuti organisme laut. Pedang itu ditemukan setelah pergerakan pasir membuatnya tersingkap.

“Pedang, yang telah diawetkan dalam kondisi sempurna, menjadi penemuan yang indah dan langka. Ternyata itu milik seorang kesatria tentara salib,” kata Nir Distelfeld dari IAA dalam suatu pernyataan. IAA mengatakan daerah pantai Carmel tempat pedang itu ditemukan telah digunakan selama berabad-abad oleh kapal-kapal yang mencari perlindungan dari badai karena banyak teluk. Karenanya, lokasi itu meninggalkan berbagai temuan arkeologis yang kaya.

Kobi Sharvit dari unit arkeologi laut IAA mengatakan tren penyelam menemukan artefak berharga semakin meningkat. Meskipun para profesional terus-menerus menyurvei area bawah laut, penyelam sering kali menjadi yang pertama menemukan harta karun yang baru saja digali oleh pergeseran pasir baru-baru ini.

Pedang itu harus dibersihkan dan dianalisis sebelum dipajang di depan umum.

(Sumber: mediaindonesia.com)

Tentang Kalimantan Today

Cek Juga

Dinkes Akui Prevalensi Stunting di Sanggau Fluktuatif, Ini Penyebabnya

    KALIMANTANTODAY, SANGGAU. Pemda Sanggau terus berupaya  menekan dan mengatasi stunting. Hanya saja, hingga …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *