Jumat , 22 November 2024
Home / NEWS / Berharap Guru Ngaji Diberi Insentif

Berharap Guru Ngaji Diberi Insentif

Anggota DPRD Provinsi Kalbar, Tony Kurniadi reses di Desa Sarang Burung Usrat

 

KALIMANTAN TODAY, PONTIANAK – Tanpa bermaksud memudarkan keikhlasannya, seorang Guru Ngaji di di Desa Sarang Burung Usrat, Kecamatan Jawai, Kabupaten Sambas, Wuski, mewakili rekan-rekannya berharap pemerintah memberikan insentif atau honor.

Hal itu disampaikan Wuski kepada Anggota DPRD Provinsi Kalbar, Tony Kurniadi yang sedang tidak bersidang (reses) ke Desa Sarang Burung Usrat, Minggu (18/10/2020) siang.

“Kami sangat berharap pemerintah memberikan bantuan Alquran dan honor untuk Guru Ngaji,” ucap Wuski dalam sesi tanya jawab dengan Legislator Kalbar Daerah Pemilihan (Dapil) Kabupaten Sambas tersebut.

Selain mengharapkan bantuan untuk mendukung peningkatan Sumber Daya Manusia (SDM) seperti yang disampaikan Wuski, warga Desa Sarang Burung Usrat juga mengharapkan pembangunan lainnya.

Seperti yang disampaikan Hadi Kartono terkait bantuan untuk pengairan areal pertanian, kapal-kapal nelayan dan alat tangkap atau pukat.

Dilanjutkan Aswad yang meminta bantuan obat-obat pertanian, bibit atau benih dan Alat Mesin Pertanian (Alsintan). Diamini juga Kontel dan Salus yang berharap bantuan mesin perontok padi.

Menanggapi aspirasi masyarkat Desa Sarang Burung Usrat itu, Anggota DPRD Provinsi Kalbar dari Partai Amanat Nasional (PAN), Tony Kurniadi mengatakan, sesuai dengan kapasitasnya, akan memperjuangkan kebutuhan konstituennya itu.

“Berbagai aspirasi dari masyarakat ini kita tampung untuk diperjuangkan. Mengenai realisasinya, tentu akan didasarkan pada skala prioritas,” ucap Tony.

Ia menjelaskan, reses ini merupakan momen Wakil Rakyat untuk menyerap berbagai aspirasi masyarakat di Dapil-nya masing-masing terkait pembangunan di Kalbar ini.

Dalam pertemuan yang tetap menerapkan protokol kesehatan secara ketat itu, Tony juga menyampaikan berbagai program Pemerintah Provinsi (Pemprov) Kalbar.(dik)

Tentang Kalimantan Today

Cek Juga

Dinkes Akui Prevalensi Stunting di Sanggau Fluktuatif, Ini Penyebabnya

    KALIMANTANTODAY, SANGGAU. Pemda Sanggau terus berupaya  menekan dan mengatasi stunting. Hanya saja, hingga …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *