KALIMANTAN TODAY, BENGKAYANG – Sebanyak 81 senjata Api Rakitan berbagai jenis hasil Cipta Kondisi Operasi Lilin Kapuas-2019 dalam rangka pengamanan Natal 2019 dan Tahun Baru 2020 di musnahkan.
Senjata Api yang terdiri dari 78 pucuk senpi laras panjang dan 3 senpi rakitan laras pendek tersebut diserahkan secara sukarela oleh masyarakat di seluruh kecamatan di Kab. Bengkayang.
Pemusanahan senjata api dilaksanakan saat Press Conference di Mako Polres Bengkayang, Rabu (18/12/19).
“Kegiatan ini dalam rangka menjaga kondusifitas di Kabupaten Bengkayang dan menguatkan kembali tugas-tugas Kepolisian di Bengkayang,” ucap AKBP Natalia Budi Darma.
Kapolres Bengkayang berharap masyarakat tahu kegiatan yang dilakukan oleh Polres Bengkayang dalam rangka memelihara Kamtibmas di Kabupaten Bengkayang.
“Kami ucapkan terima kasih atas kerja sama dan dukungan dari seluruh masyarakat, instansi pemerintahan, tokoh agama, dan tokoh masyarakat yang berperan serta menciptakan keamanan di Bengkayang,” ucapnya.
Selanjutnya, Kapolres mengajak masyarakat untuk memelihara dan menjamin kehidupan di Bengkayang dapat berjalan tertib dan tidak kurang satu pun.
Senpi Rakitan sebanyak 81 pucuk selanjutnya di potong menggunakan mesin Bar Cutter oleh para tamu undangan yang hadir Plt. Bupati Kab. Bengkayang diwakili Yohanes Atet, Ketua DPRD Kab. Bengkayang diwakili Esidourus, S.P, Kajari Kab. bengkayang Martinus Hasibuan, S.H, Ketua DAD Kab. Bengkayang Martinus Kajot S.M, Danlanud Harry Hadisoemantri diwakili Lettu Tek Waras wahyudi, Tokoh agama Protestan Bengkayang Simson Lingop S.Th dan para undangan yang hadir. (Titi)