KALIMANTAN TODAY – Pemerintah Kabupaten Landak menyelenggarakan acara naik dango yang ke 34 yang berlangsung selama 3 hari.
Sesuai jadwal kegiatan akan dibuka pada tanggal 26-28 April 2019 di Radakng Aya Ngabang, Kabupaten Landak.
Bupati Landak dr Karolin Margret Natasa mengatakan, naik dango merupakan kegiatan rutinitas setiap tahunnya yang diselenggarakan oleh masyarakat dayak sebagai ucapan syukur atas panen padi.
“Kegiatan ini merupakan salah satu bentuk wujud syukur atas hasil panen yang di peroleh kepada sang pencipta,” ujar Karolin, Kamis (25/4/2019).
Naik Dango Dayak Kanayatn tahun ini diikuti kontingen dari 27 Dewan Adat Dayak (DAD) Kecamatan dari tiga Kabupaten di Kalimantan Barat yakni Kubu Raya, Kabupaten Mempawah dan Kabupaten Landak.
Dalam kegiatan Naik Dango kali ini akan diadakan 20 jenis perlombaan, diantaranya numbak, nyumpit, pangka gasikng. Nugal Manih, Nutuk Basingkaluk, Nampik Seak,Naap Jalu dan perlombaan tradisional lainnya. (Deckie)