KALIMANTAN TODAY, JAKARTA – Karolin Margret Natasa, kembali dilantik untuk kedua kalinya sebagai Ketua Umum Pemuda Katolik Pusat Masa Bhakti 2018-2021.
Dalam. Pidatonya, usai dilantik dalam prosesi misa dan pelantikan dipimpin Pastor Moderator PP Pemuda Katolik Romo Johanes Haryanto, SJ, Karolin yang untuk kedua kalinya memimpin, meminta kepada seluruh pengurus pusat yang baru dilantik untuk langsung bekerja dalam spirit perjuangan pemuda katolik, Pro Ecclesia et Patria.
“Pelantikan pengurus pusat harus memberikan motivasi dan semangat baru untuk tetap pada komitmen dan spirit perjuangan pemuda katolik, Pro Ecclesia et Patria. Orientasi perjuangan harus terarah dan tertuju untuk kebaikan bersama. Setelah dilantik harus langsung terlibat dan berpartisipasi aktif untuk gereja dan bangsa,” tegas Karolin.
Karolin, yang juga Bupati Kabupaten Landak, terpilih kembali menahkodai Pemuda Katolik, setelah terpilih secara aklamasi dalam Kongres Nasional XVII Pemuda Katolik di Kupang, Nusa Tenggara Timur (NTT) 7-9 Desember 2018 lalu.
Acara pelantikan dihadiri Dirjen Bimas Katolik Agama Katolik, Eusebius Binsasi, pemangku hirarki Gereja Katolik, pejabat baik eksekutif, legislatif dan yudikatif, Pimpinan Ormas Katolik, Pimpinan Ormas Kepemudaan dan tokoh-tokoh Katolik serta pengurus Komisariat Daerah (Komda) dan Komisariat Cabang (Komcab) Pemuda Katolik dari seluruh Indonesia. (Luk)