Kamis , 21 November 2024
Home / BENGKAYANG / Bupati Bengkayang Lantik Enam Pejabat Struktural

Bupati Bengkayang Lantik Enam Pejabat Struktural

Bupati Bengkayang, Suryadman Gidot
Bupati Bengkayang, Suryadman Gidot melantik pejabat struktural dilingkungan Pemkab Kabupaten Bengkayang.  FOTO/Titi
KALIMANTAN TODAY, BENGKAYANG – Mengawali Tahun Baru 2019 Bupati Kabupaten Bengkayang Kembali melantik pejabat Struktural di Lingkungan Pemerintah Kabupaten Bengkayang.
Pelantikan dilaksanakan bertempat di Aula Utama Lantai V Kantor Bupati Bengkayang Jalan Guna Baru Trans Rangkang Kelurahan Sebalo Kecamatan Bengkayang Rabu (2/1/2019) pukul 08.30 hingga 09.00 Wib.
Bupati Bengkayang
Bupati Bengkayang, Suryadman Gidot usai melantik pejabat struktural di lingkungan pemkab bengkayang. FOTO/Titi
Pada Pelantikan dan Pengambilan Sumpah Jabatan Pejabat Struktural kali ini Bupati Bengkayang Suryadman Gidot M.Pd didampingi oleh Wakil Bupati Agustinus Naon,Sekretaris Daerah Obaja,SE,M.Si dan seluruh Kepala Organisasi Perangkat Daerah, para camat dan Undangan lainnya.
Mutasi Dan Pelantikan Pejabat Struktural di Lingkungan Pemerintah Kabupaten Bengkayang tertuang dalam Surat Keputusan atau SK Nomor.821.23/773/BKDPSDM/Tahun 2018, dan SK Nomor.821.23/774/BKDPSDM/Tahun 2018, Tentang Mutasi dan Pengangkatan Pejabat Administrator Di Lingkungan Pemerintah Kabupaten Bengkayang serta SK Nomor.821.24/775/BKDPSDM/Tahun 2018 Tentang Mutasi Dan Pengangkatan Pejabat Pengawas Di Lingkungan Pemerintah Kabupaten Bengkayang.
Adapun Pejabat Struktural yang dilantik yakni Dra.Lisye Berta.YB,M.Pd Pangkat Golongan/Ruang Pembina IVa sebelumnya Kepala Bidang Perindustrian pada Dinas Perindustrian Dan Perdagangan kemudian Menjabat sebagai Kepala Bagian Keuangan pada Sekretariat DPRD.
Ulandoro.S.Pd .SD Pangkat Golongan/Ruang Pembina IVa, sebelumnya menjabat Kabid Kesejahteraan dan Pembinaan Pegawai Pada Badan Kepegawaian Daerah Dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKDPSDM) kemudian menjabat Kabid Perpustakan Pada Dinas Perpustakaan Dan Kerarsipan Kabupaten.
Susanti.S.Pd Pangkat Golongan/Ruang Penata Tingkat I III-d sebelumnya menjabat  Kepala Seksi Pembinaan Tenaga Keoendidikan Pendidikan Dasar pada Bidang Pembinaan Ketenagaan Dinas Pendidikan Dan Kebudayaan Kabupaten Bengkayang sekarang menjabat Kabid Kesejahteraan dan Pembinaan Pegawai Pada BKDPSDM.
Selanjutnya Agustinus,A.Md Kep Pangkat Golongan/Ruang Penata Tingkat I III-d sebelumnya menjabat Kepala Puskesmas Samalantan dan sekarang menjabat Kabid Sosial Pada Dinas Sosial Pemberdayaan Perempuan,Perlindungan Anak,Pemberdayaan Masyarakat Dan Desa Kabupaten Bengkayang.
Sementara Oktavianus Gundel.A.Md.Pd yang sebelumnya menjabat Lurah Sebalo, kini menjabat Kepala Seksi Kelembagaan Dan Sarana Prasarana Pada Bidang Pembinaan Paud dan Pendidikan Non Formal Dinas Pendidikan Dan Kebudayaan Kabupaten Bengkayang.
Nikodemus Niko,S.Sos Sebelumnya Kepala Sub Bagian Administrasi Umum dan Kepegawaian pada Kecamatan Teriak dan kini menjabat Kepala Seksi Pemerintahan KecamatanTeriak.
Dalam Sambutannya Bupati
mengatakan bahwa telah mempercayakan setiap tugas dan tanggung jawab yang akan diemban kepada para pejabat struktural yang dilantik agar dijalankan dengan dengan baik sesuai dengan tugas pokok dan fungsi masing-masing.
“Jabatan itu adalah amanah yang harus dijalankan dengan sebaik baiknya dengan harapan bisa meraih prestasi dengan cara berinovasi di SKPD masing-masing,” ucapnya.
Pelantikan dan Pengucapan Sumpah/Janji jabatan yang dilaksanakan dan telah diucapkan  pada hari ini juga merupakan hal yang biasa dalam mekanisme Organisasi Perangkat Daerah (OPD). Oleh karena itu Bupati  berharap kegiatan ini hendaknya dimaknai dengan sisi positif bahwa pengisian jabatan merupakan suatu kebutuhan dalam rangka pelaksanaan kegiatan organisasi yang lebih efektif,efisien serta mampu untuk berdaya saing.
“Maka kepada saudara saudari yang telah memperoleh kesempatan dan kepercayaan menduduki jabatan baik yang mutasi pada eselon yang sama serta promosi pada posisi jabatan yang setingkat lebih tinggi agar bisa melaksanakan tugas dengan baik dan tetap fokus pada tupoksi dan peningkatan pelayanan langsung kepada masyarakat,” ujar Gidot.
Lanjut Gidot,  para pejabat yang baru saja dilantik, tetap ingatkan bahwa mereka  adalah perpanjangan tangan Bupati dalam pelaksanaan roda Pemerintahan.
Maka harus bisa dan mampu melakukan perencanaan kegiatan, pembinaan, pengawasan dan evaluasi pelaksanaan kegiatan serta di tuntut harus mampu menjalankan tugas selaras dengan Visi Misi Pemerintah Kabupaten Bengkayang. (Titi).

Tentang Kalimantan Today

Cek Juga

Nakes Wajib Tangani Pasien Gawat Darurat, Junaidi: Administrasi Tak Bisa Diabaikan 

  KALIMANTANTODAY, SANGGAU. Pasien gawat darurat wajib mendapat penaganan tenaga kesehatan ketika di pusat pelayanan …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *